Ini adalah versi blog dari Jurusan Fisika UM. Sekedar berbagi Informasi saja. Untuk lebih baru dan update serta dilengkapi dengan berbagai informasi, Forum Diskusi dan Pekuliahan silahkan kunjungi http://fisika.um.ac.id

16 Des 2007
"...Memang pantas jika disebut sebagai profesornya fisika, soalnya Beliau ini (Drs. Winarto) tak mau diam jika memiliki waktu luang, ada saja yang dilakukannya, termasuk dengan yang satu ini..."

Dalam pembelajaran fisika,terutama untuk yang berkaitan dengan alat-alat ukur, pastilah akan sulit jika kita memberikan penjelasan tapi tidak dilengkapi dengan alatnya. Dari dasar inilah Beliau ingin membuat suatu alat yang bisa mewakili alat ukur seperti aslinya dan dengan harga yang murah, karena dibuat dengan bahan-bahan bekas,Lihat saja foto yang ada, ada yang dari bahan bekas kardus komputer, tempat kok, pipa paralon, kaleng bekas cat, dll.


Keuntungan yang bisa diperoleh?
  • Pertama murah,-karena alatnya tidak membutuhkan untuk membeli alat2 khusus.
  • Kedua Kreatif,-dengan membuat alat2 seperti ini akan menumbuhkan rasa kreatifitas yang terpendam dalam otak kita, yang nantinya (untuk mahasiswa calon guru) akan mempermudah pekerjaannya.
  • Ketiga Praktis Tepat Sasaran,-akan lebih mudah menjelaskan karena ukurannya yang notabene BESAR (mungkin cocok untuk belajar fisika pada zaman nabi adam dahulu, karena ukuran orang-orang waktu itu juga besar).
Sebagai catatan, kemarin sewaktu ada kunjungan ke Jurusan Fisika dari SMA di kota Malang, alat ini sangat menarik perhatian dari para siswa.

SO..ada yang mau pesan? atau mau belajar...silahkan kontak kami.
di Laboratorium Jurusan Fisika 0341-552125 atau langsung dengan Bapak Winarto (081334640454)













Nb:akhir-akhir ini admin sedang sibuk dengan Hibah Kemitraan dan Imhere (jadi ikut-ikutan sibuk sampai kudu lembur untuk ngejar deathline :)..

4 comments:

Unknown mengatakan...

Wah, kreatif sekali Pak Winarto. PAtut dicontoh. Salam kenal dari alumni fisika kampus tetangga anda.

then mengatakan...

kalo gak unik atau menarik untuk orang lain, bukan pak win namanya, semoga tetap semangat ya pak win, kalo ada barang baru, jangan lupa untuk menampilkannya di blog fisika, agar banyak yang tahu, sekalin gimana cara pesan alat ke pak win ??

Yuli mengatakan...

aslm.. pak, pux ide gak, bwt alat eksperimen fisika SMP/SMA dr bhn2/brg bekas. gak susah, gak mahal, tp sgt brmnfaat bagi dunia ekseperimen...
soalx dpt tgs FIS Lab dr dosen..
trus hrus dipresentasikn dgn mekanisme krja, analisis data n perhitungannya...
bantu donk pak...???

then mengatakan...

tinggal lihat saja, apa yang ingin di buat dan mengetahui prinsip kerja dari apa yang kita buat.